Menjalani Misi Hidup:
Kepedulian dan Ketulusan
untuk Mendukung dan Berbagi

Adinda Bakrie
Founder & CEO
Panggilan Hati Adinda
Lahir ke dalam kelimpahan sebagai generasi ketiga keluarga Bakrie, Adinda memiliki kemampuan mengejar pendidikan di luar negeri, di mana ia tidak hanya memperoleh pengetahuan akademis, tapi juga kesempatan mengasah sudut pandang yang lebih luas tentang hidup. Karunia ini menumbuhkan empati yang kemudian menjadi panggilan hidup Adinda untuk menolong mereka yang kurang beruntung, terutama sesama perempuan Indonesia, agar dapat menciptakan hidup yang lebih baik untuk diri mereka sendiri.





